Teknologi Dan Anak Anda

Teknologi Dan Anak Anda-Teknologi saat ini sudah menjadi bagian dari kebutuhan hidup, apapun kegiatannya selalu berhubungan dengan teknologi. Pun dengan dunia anak-anak. Saat ini nyaris tak ada anak yang tidak bersentuhan dengan teknologi. Anak usia dini saat ini sudah tidak asing lagi dengan komputer, di lembaga pra sekolah, paud, dan tk mereka sudah diperkenalkan dengan komputer. Belum lagi semakin murahnya perangkat komputer membuat perangkat cerdas itu selalu ada disetiap rumah tak ubahnya perangkat elektronik seperti televisi dan lainnya. Karenanya anak-anak selalu berdekatan dengan komputer, di rumah, dan disekolah.

Dan kenyataan tadi setidaknya ditangkap lain oleh departemen pendidikan pimpinan M.Nuh, komputer dan perangkat teknologi lainya dianggap sudah tidak perlu lagi disosialisasikan di sekolah (diajarkan) sehingga pada kurikulum baru yang diberi label kurikulum 2013 ini mata pelajaran TIK (teknologi informasi dan komunikasi) diamputasi (dihilangkan). TIK bukan lagi bagian strategis dalam kurikulum pendidikan di Indonesia.

Terlepas dari masalah diamputasinya mata pelajaran TIK, komputer adalah bagian dari kehidupan saat ini, lebih luasnya bagian dari perangkat teknlogi saat ini. Karenanya literasi dan edukasi wajib hukumnya diberikan kepada anak-anak kita. Karena apa jadinya jika anak-anak kita mengenal dan belajar sendiri mengenai teknologi? Tentu secara praktikum mereka akan cepat bisa karena perangkatnya mudah ditemukan, dan mereka bisa belajar mandiri. Tapi bagaimana dengan sikap moral, kaidah dan nilai-nilai kebaikan yang semestinya disisipkan dalam setiap literasi dan edukasi teknologi tersebut. Jika tidak, maka siap-siaplah anak-anak kita menjadi korban teknologi, sehingga manfaat positif dari teknologi malah akan hilang.

Sudah banyak sekali kasus kriminalitas yang dilakukan anak-anak lantaran teknologi, seperti kekerasan, perkosaan, hubungan tanpa nikah yang mereka lakukan lantaran sering melihatnya melalui internet. Bukankah itu sangat menakutkan bagi orang tua? Jika demikian, maka lierasi dan edukasi teknologi itu sangat penting. Dan tantangan terbesarnya saat ini, literasi dan edukasi tersebut semuanya dilimpahkan ke orangtua, karena di sekolah anak-anak tidak akan mendapatkannya secara fokus, karena mata pelajaran tentang TIK sudah dihapus.

Panduan Belajar Komputer Untuk Anak
Mengjar komputer itu mudah, karena belakangan perangkatnaya mudah ditemukan. Harga dari perangkat komputer juga sudah semakin murah dan bisa dikreadit. Itu modal awal untuk mengajar komputer menjadi lebih mudah kepada anak-anak kita. Yang kedua aplikasi yang dibuat oleh perusahaan-perusahaan software dunia semakin memudahkan user (pemakai) lihat saja aplikasi microsoft office versi 2007 keatas tool-toolnya sangat memudahkan. Belum lagi software pendukung lainya, misalnya saja untuk belajar mengetik cepat kita bisa menggunakan free software games tertentu yang bisa diperoleh gratis di internet. Dan yang ketiga, ada banyak sekali buku panduan baik dalam bentuk cetak atau e-book, teks atau tekx box, modul, lks dan banyak lagi.

Tetapi dibalik kemudahan-kemudahan tadi, kita (sebagai orang tua dan guru) akan sangat kesulitan menemukan teknologi yang misalnya dibuat spesifik untuk anak-anak. Contohnya microsoft office tidak ada versi anak-anak bukan? Karenanya kita yang mesti membuat kurikulum sendiri apa saja yang akan diberikan kepada anak kita sesuai tingkatan usianya.

Berikutnya, kita akan sangat kesulitan menemukan aplikasi yang didalamnya ada pembelajaran komputer sekaligus ceramah kebaikannya. Artinya, aplikasi yang ada cenderung memisahkan diri dengan norma-norma. Ini menjadi tugas kita berikutnya, bagaimana ketika mengajarkan suatu aplikasi kita juga harus memberikan pandangan positif mengenai penggunaan aplikasi tersebut, bukan sekedar mengajarkan agar anak bisa dengan aplikasi tersebut.

Berikutnya, kita akan menemukan kesulitan ketika memberi pengetahuan dan mengajarkan aplikasi yang berhubungan dengan internet. Ada begitu banyak konten yang bisa ditemukan oleh anak-anak, dan konten-konten tersebut bisa saja konten yang tidak baik, seperti konten dewasa, underground, judi dan lainya. Disinilah peran pendalaman nilai-nilai agama sangat dibutuhkan ketika memberikan pengetahuan dan mengajarkan aplikasi tertentu yang berhubungan dengan internet, agar anak kita tahu man yang baik dan yang tidak. Maka diperlukan forum-forum orang tua yang didalamnya berkumpul orang tua dengan segala permasalahan dan sekaligus solusinya.

Lewat tulisan-tulisan sederhana di blog ini saya ingin mencoba berbagi, bagaimana literasi dan edukasi teknologi itu sangat penting.





No comments:

Post a Comment